Berat Ideal : Timbangan vs Cermin

Posted by Unknown Monday, January 28, 2013 2 comments


berat badan ideal tidak tergantung timbangan

Berapakah berat badan ideal kita? Itulah jenis pertanyaan yang sering dilontarkan.Saya memiliki tinggi badan ... Cm. dengan berat badan saya ... kg, apakah sudah ideal atau belum? Berapakah seharusnya berat badan saya? Ada juga yang bertanya saya sudah fitness tetapi berat badan saya naik padahal saya ingin menurunkannya? Ternyata masalah berat badan menjadi perhatian utama bagi sebagian besar orang.

Jawabannya adalah Tidak ada yang namanya berat badan ideal. Terkejut? Mari kita bahas lebih lanjut mengenai hal ini.

Apabila kita mengikuti patokan lama yaitu tinggi badan kita dikurangi 110, misalkan tinggi kita 174cm, maka menurut standart yang sudah lama kita ketahui, berat badan ideal kita adalah 64 kg, Tetapi apa benar itu berat ideal? Berat badan jangan dibuat menjadi standart untuk mencari bentuk tubuh yang ideal.

Secara umum, tubuh kita terdiri dari lemak dan otot.Dua hal inilah yang menentukan berapa berat badan kita.Massa otot bertambah atau berkurang maka akan mempengaruhi berat kita, begitu juga dengan lemak di badan, berat kita tentunya akan terpengaruh juga.Yang membuat beda adalah timbunan lemak di dalam tubuh tentu saja tidak sehat dan lemak tidak bisa memberikan bentuk tubuh yang kita anggap proposional.

Untuk mencari tahu berat badan ideal, kita cukup melihat bentuk tubuh kita melalui cermin.Itu tahap awal yang harus kita lakukan.Apakah kita sudah merasa puas dengan bentuk tubuh kita? Apakah perut kita masih terdapat lemak yang menumpuk atau sudah terbentuk six-pax? Apakah tangan saya sudah sesuai dengan yang kita inginkan?

Masih banyak orang yang belum bisa menerima sudut pandang seperti ini dan menganggap hal ini adalah konyol.Mereka terus bertanya BERAPAKAH BERAT BADAN IDEAL? Sebagai contoh, kita dapat melihat gambar dibawah.

berat badan ideal kita
Keduanya memiliki berat 80kg, mana yang kita pilih ?

Kedua orang di atas sama-sama memiliki berat 80 kg, tetapi seperti yang kita tahu, bagaimana bentuk badan Jason Statham (sebelah kiri) yang terlihat sangat gagah dengan otot-otot pada badannya.Bandingkan dengan orang yang disebelah kanan, yang masih memiliki banyak lemak di bagian tubuhnya.Jadi apakah masih dibilang berat badan dapat menjadikan patokan kita? Jawabnya tentu saja tidak.

Selain memperhatikan cermin, kita juga bisa menghitung jumlah lemak di tubuh kita dengan menggunakan berbagai macam alat pengukur body fat tubuh.Kadar lemak normal untuk cowok adalah 15-20% sedangkan cewek 20-25%. Kadar lemak yang dapat dikatakan bagus sehingga bisa membuat tubuh lebih berbentuk adalah 10-15% untuk cowok dan 15-20% untuk cewek.

Melakukan fitnes adalah untuk membentuk tubuh adalah melakukan dua hal, yaitu menurunkan jumlah lemak, dan meningkatkan jumlah otot. Otot bertambah maka berat akan menjadi naik, tubuh kita akan lebih berbentuk. Lemak berkurang berat akan turun tubuh kita akan ikut terbentuk pula.Misalkan otot bertambah 1kg, sedangkan lemak berkurang 1kg, ukuran celana kita akan berkurang meskipun di atas timbangan, berat kita tidak berubah. 

Jadi bagi kita yang ingin mempunyai tubuh yang proporsional, sudah saatnya untuk meninggalkan cara lama yaitu dengan berpatokan dengan angka di atas timbangan karena banyak sekali faktor yang bisa membuat berat badan berubah.

Semoga artikel ini dapat melepaskan beban anda ketika melihat berat di timbangan karena timbangan tidak bisa memberikan bentuk badan yang enak dilihat.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Berat Ideal : Timbangan vs Cermin
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://sedangdiet.blogspot.com/2013/01/berat-ideal-timbangan-vs-cermin.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

2 comments:

Unknown said...

Terimakasih artikel nya, sangat bermanfaat

Unknown said...

Artikel nya sudah dapt menjawab pertanyaan saya semua..
Sangat bermanfaat..

Post a Comment

| Copyright of program diet .